APRESIAKSI
Bismillahirrahmanirrahim
Kuliah Ibu Pembaharu sampai di materi 7, tentang ApresiAKSI. Mengapresiasi apa yang sudah dilakukan atau disebut dengan social impact.
Social Impact adalah pengaruh aksi kita terhadap manusia dan lingkungan tempat aksi kita berlangsung. Dampak sosial mengacu pada hasil positif dari aksi kita, yang menghasilkan kesejahteraan yang lebih baik akses ke hak asasi manusia dan manfaat lainnya bagi orang yang terkena dampak langsung dan tidak langsung.
Pada materi Apresiaksi ini kita juga belajar tentang
Menganalisa dampak
Theory of Change
The Logic Model
Risk Management
Stop Continue Start
Identifikasi masalah Tim Seru adalah menulis buku our journey tentang Pendidikan Anak dan Keluarga khususnya HS.
Selain menulis, kami telah melakukan aksi membuat berbagai sosial media, dan mencoba beberapa kali siaran live juga. Alhamdulillah kami mulai melihat dampak dari apa yang kami lakukan. Terbukti dengan jumlah like dan komennya diatas angka seratusan.
Apa pentingnya analisa dampak sosial ini untuk aksi TIM SERU?
Untuk mendapatkan umpan balik terhadap aksi yang sudah dilakukan
Untuk mengetahui apabila terdapat dampak yang kurang baik sehingga dapat diperbaiki di aksi selanjutnya.
Untuk mengetahui sudut pandang penerima manfaat dari aksi ini.
Untuk mendapatkan masukan aksi yang dirasa sesuai dengan kebutuhan penerima manfaat.
Theory of Change AKSI TIM SERU
Input : Saya mempunyai laptop, smartphone, dan beberapa aplikasi menulis, serta kemampuan menulis.
Activities : Jika saya mempunyai laptop, smartphone dan beberapa aplikasi menulis maka saya akan menulis our journey tentang pendidikan anak dan keluarga khususnya HS.
Output : jika menulis dapat menambah ilmu orang tua maka tentu bisa menginspirasi dalam membangun keluarga.
Outcome : jika pengetahuan orang tua meningkat tentang praktik pendidikan anak dan keluarga khususnya HS maka kualitas keluarga Indonesia juga akan meningkat.
Impact : jika saya bisa menulis buku awal Juni tentang pendidikan anak dan keluarga khususnya tentang h s maka saya akan berkontribusi dalam mewujudkan pendidikan yang berkualitas.
Risk Management
Ada beberapa resiko yang mungkin akan kami hadapi dalam melakukan aksi
Tulisan tidak selesai, karena berbagai kesibukan. Untuk ini kami menyelesaikannya dengan manajemen waktu.
Laptop sibuk, karena hanya punya satu laptop dalam keluarga, jadi penggunaannya bergantian. Yang seringnya adalah dipakai si sulung untuk perkuliahannya. Kalau demikian maka menulis perlu di reschedule kembali.
Laptop rusak, ini pernah terjadi, dan semua aksi jadi terlendala. Maka yamg kami lakukan adalah segera memperbaikinya.
Anggota sibuk, karena masing masing sudah mempunyai kegiatan sendiri sendiri sesuai dengan usia yang semakin dewasa. Perlu pendelegasian tanggung jawab kalau hal ini terjadi, agar keberlangsungan aksi terus bisa berjalan.
Menyingkronkan waktu, diantara member, karena kesibukan tadi. Terkadang perlu ada reschedule jadwal.
Stop Continue Start
Stop :
Menulis sesuatu yang belum dikerjakan
Tidak konsisten menulis
Continue :
Menulis minimal satu tulisan perpekan
Menulis sesuatu yang sudah dikerjakan sesuai dengan pengalaman.
Start :
Menghubungi editor
Menemukan penerbit yang tepat
Live sharing
Tanah Mati, 30 November 2021
Betty, Tim Seru
#journal7
#semestaberkaryauntukindonesia
Comments
Post a Comment