Posts

Showing posts from October, 2021

AKSI UNTUK SOLUSI

Image
  Tahap 6 perkuliahan Bunda Salihah di Kampus Ibu Pembaharu ini, adalah saatnya beraksi, guna menelurkan solusi. Untuk sampai ke tahap ini, para mahasiswi sudah dibimbing Ibu Septi sedemikian rupa, mulai dari mengubah empati terhadap keluarga, masyarakat dan lingkungan, lalu bersiap untuk aksi, inovasi sosial sehingga menghadirkan solusi.  Bu Septi bilang, bahwa target beliau sehingga betul betul bisa menjadi changemaker, hanya 10 persen saja dari mahasiswi bunda soliha sekarang. Subhanallah Ya Rabb. Itulah mahasiswa yang akan dibimbing Bu Septi sampai selesai projeknya, sampai berkembang dan berdampak.  Saya ingin termasuk kepada golongan yang sedikit kata Bu Septi itu. Ya Allah mudahkanlah. Seperti halnya golongan orang orang yang beriman dan bersyukur itu jumlahnya sedikit. Jadi agar selamat, memang hendaknya menjadi golongan yang sedikit.  Pada masa khalifah Umar Bin Khattab ada seorang pemuda yang sering berdoa berulang ulang sambil tawaf didepan ka'bah seraya meminta, "Y

REVIEW JURNAL #5

Image
REVIEW JURNAL #5 Untuk review jurnal ke-5 perkuliahan Bunda Saliha di Kampus Ibu Pembaharu, saya berjodoh dengan mbak Husna Amalya Melati. Pertama kali melihat namanya saya terkesan sekali. Nama yang indah, tentu disematkan orang tuanya sebagai doa. Hhmm... Melati panggilannya. I love Melati very much. Putih, bersih, imut, lagi harum mewangi. Saking sukanya dengan Melati salah satu circle A Home Team yang saya ampu bernama Melati. Sstt...kok jadi membahas nama sih…🤭 Stay focus, Betty! Mbak Melati tergabung dalam Tim Rumah Asa. Rumah Asa adalah komunitas bertumbuh orang tua dalam menjalankan Home Education bersama anak dengan rileks dan optimis. Tim Rumah Asa adalah Tim yang lumayan gemuk, anggotanya ada 10 orang. Keren dan smart semua. Saluut! Tim ini kelihatannya kompak. Mereka sudah membuat highlight secara sistematis, dengan menitik beratkan kepada perkenalan tim. Mereka diskusi melalui wag dan zoom. Ada pembagian tugas dan peran berdasarkan user persona, smart goal, milestone dan

RENANG : CaNTik

Image
Alhamdulillah wa syukrulillah. Finally, bisa juga berenang diusia jelita, bertepatan pula saatnya dengan hari wedding anniversary yang ke-20, maasyaallah, Inilah rupanya hadiahnya. Salah satu kelas zaman awwalun, sekitar tahun 2012, di  Ibu Profesional adalah kelas Bunda Renang, yang diampu Ibu Septi.  Renang adalah salah satu keterampilan yang mesti  dikuasai oleh seorang ibu. Seperti yang ditulis oleh Mbak Dian Farida Anis di buku perdana Ibu Profesional, Hei Ini Aku Ibu Profesional (2012), dimana saya juga salah satu kontributornya. Rasanya berenang ini adalah PR besar yang ngga kan mungkin bisa saya realisasikan. Namun, Maasyaallah, tanggal 6 Juni 2021, tercatat sejarahnya pertama kali saya bisa berenang, eh maksudnya bisa mengambang sambil maju dan bergerak ke depan. Gayanya jangan dihitung dulu, masih suka-suka saya, mirip-mirip gaya dada dikit gitulah 😀 Bahagianya bisa nyunnah. Olahraga renang sebagai salah satu olah raga yang dianjurkan