ADAB MENUNTUT ILMU : NHW 1 #

...Allah akan mengangkat (derajat) orang orang beriman  diantaramu dan orang orang yang diberi ilmu beberapa derajat....(QS Al Mujadilah : 11)
Sungguh suatu karunia yang luar biasa aku bisa ikut kuliah matrikulasi Ibu Profesional batch 2 ini. Tak menyangka dan tak bisa ku prediksi sebelumnya bisa belajar dan beraktivitas kembali ba'da istirahat panjang menemani tempat tidur. Tergolek lemah dibawah selimut tebal, merintih sakit tanpa daya. Beruntung tubuh ringkih ini masih punya semangat. Teringat kata kata bu Septi bahwa, "kita tak kan dipanggil Yang Kuasa kalau misi hidup belum selesai." Alhamdulillah hari demi hari keadaan kesehatan mulai membaik, serasa beroleh bonus umur. 

Rabbi auzi'ni an asykuro ni'matakallati an'amta 'alayya 
wa'ala waalidyya wa an a'mala shoolihan tardhohu wa ashlih lii fii zurriyyati 
inni tubtu ilaika wa inni minal muslimiin.

Ya Tuhanku berilah aku petunjuk agar aku dapat mensyukuri
ni'matMu yang telah Engkau limpahkan kepadaku dan kepada kedua
orang tuaku, dan agar aku dapat berbuat kebajikan yang Engkau ridhoi
dan berilah aku kebajikan yang akan mengalir sampai ke anak cucuku. Sungguh aku bertobat kepada Engkau, dan sungguh aku termasuk orang muslim.
(QS Al Ahqof : 15)

Tak boleh lagi ada jenak yang terbuang sia-sia, kerja yang tak menebar manfaat, karya yang tak berguna. So, satu jurusan ilmu yang ingin aku tekuni di Universitas Kehidupan ini adalah Ilmu Pendidikan Anak dan Keluarga. Walau hanya satu jurusan tapi derivasi ilmunya sungguh sangat luas sekali. Banyak mata kuliah yang tercakup didalamnya. Tapi tak apa Bu Septi sudah menyusunnya sedemikian rupa sehingga ia menjadi ilmu praktis dan bisa diterapkan asal punya kemauan. Kurikulumnya sudah disusun terstruktur mulai dari Bunda Sayang (ilmu mendidik anak),Bunda Cekatan (ilmu managemen diri), Bunda Produktif (Earn tanpa meninggalkan dan melalaikan keluarga), Bunda sholehah (bermanfaat buat semesta), sampai ke ilmu mengelola komunitas. Semuanya gue banget. Tinggal ATM sesuai dengan kondisi keluarga kita masing-masing.

Kenapa ilmu Pendidikan Anak dan keluarga yang ingin aku tekuni?

1. Karena aku adalah ibu dari 3 orang anak kandung, sulung (14 th) yang sudah aqil baligh, tengah (12 th) dan bungsu (6 th), yang semuanya bersekolah dirumah alias HS/HE. 

2. Karena aku diamanahi menjadi koordinator Ibu Profesional wilayah Payakumbuh Lima Puluh Kota.

3. Karena aku mendirikan dan mengelola sekolah An Nahl Golden Bee, 

4. Karena aku mendirikan dan mengelola komunitas KATO (Kampuang Kato)

Semuanya melibatkan anak dan keluarga. So, aku memang membutuhkan ilmu tersebut.

Bagaimana strategi menuntut ilmu Pendidikan Anak dan Keluarga?

1. Ikhlashunniyyah. Meluruskan niat lillahi Ta'ala demi beroleh keridhoan Nya. Karena salah satu syarat untuk diterimanya amal, adalah ikhlash karena Allah.

2. Ikut kuliah di Institut Ibu Profesional
Walaupun sudah join semenjak tahun awal dan sudah ikut milad IIP I, tapi aku merasa masih harus ikut kuliah terus karena selalu ada ilmu baru yang diperoleh. Selalu ada pendalaman materi disetiap hal yang dibahas, karena pada prakteknya kita berhadapan dengan anak-anak dan keluarga yang selalu dinamis.

3. Membaca buku-buku dan belajar dengan sumber sumber terkait.

4. Praktek, praktek dan praktek untuk ilmu yang sudah diperoleh. Ini adalah sebuah tantangan yang nyata, karena talking is easy but doing is difficult. 

5. Menghindari sikap sok tau terhadap ilmu yang akan dipelajari.

6. Menuntaskan ilmu dengan mengulang dan mencatatnya. Ini suatu hal yang penting bagiku karena aku termasuk slow learner dan pelupa, hiks 

7. Berusaha memperoleh ridho guru agar beroleh juga ridho Allah Sang Pemilik Ilmu.

8. Berusaha menerapkan adab terhadap sumber sumber ilmu.

9. Berusaha menerapkan cara belajar yang paling ideal yakni cara belajar para sahabat, para shalafussholeh, tabi'in. tabi' tabi'iin.(Ini termasuk paling berat bagiku) Mereka telah berhasil dalam pembelajaran nan barokah. Bahwa ilmu dan kebaikan mereka masih bermanfaat dan kita pakai sampai sekarang.

Dengan demikian perubahan menjadi lebih baik dan semakin baik sangat aku harapkan. Ilmu yang dipelajari menjadi pembejaran nan barokah .Pembelajaran nan menambah kebaikan demi kebaikan, agar beroleh kemuliaan hidup. Menambah kebaikan bagi guru yang menyampaikan, begitu pula menambah kebaikan bagi murid yang menerima pelajaran.


#NHW 1#

                          ~~~~~~~~Betty Sang Peniti Barokah~~~~~~~~~                         






Comments

Popular posts from this blog

PATAH TUMBUH HILANG BERGANTI

SELF CELEBRATION

SHARING FASIL BUNDA SAYANG OFF LINE